Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia

Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia
BotamMovie

Carpet Nabi Muhammad Terjual Seharga 82,5 Milyar

 
SOTHEBY'S
Karpet Baroda
 DOHA, KOMPAS.com — Sebuah karpet yang didesain untuk menghias makam Nabi Muhammad SAW di Madinah terjual 5,4585 juta dollar AS atau seharga Rp 82,5 miliar dalam sebuah lelang di Qatar.
Tidak hanya nilai sejarah yang membuat karpet tersebut bernilai tinggi. Karpet yang sudah berusia 150 tahun itu juga dihiasi ratusan batu-batuan mahal seperti intan, safir, rubi, dan emerald.
Karpet itu dikenal dengan nama Karpet Mutiara dari Baroda (Pearl Carpet of Baroda) karena banyaknya mutiara yang dipakai untuk menghiasnya. Diperkirakan, dua juta batu mutiara digunakan yang diambil dari perairan Teluk Persia.
Selama ini, karpet yang dibuat tahun 1860-an tersebut dikenal sebagai hadiah dari Maharaja Baroda dari India untuk dipasang di makam Nabi Muhammad. Namun, karpet tersebut tidak jadi dibawa ke Arab Saudi karena sang raja keburu meninggal. Akhirnya karpet hanya disimpan keluarga raja.

Karpet tersebut sempat dipamerkan dalam Delhi Exhibition pada tahun 1902. Kemudian disimpan di Monaco. Pada tahun 1985, karpet itu juga dipamerkan di New York. Balai lelang Sotheby's selaku penyelenggara lelang sebenarnya berharap karpet tersebut dapat terjual minimal 20 juta dollar AS. Namun, penawaran perdana 5,5 juta dollar AS tak menarik minat pelelang.

Lelang Kamis (19/3) kemarin dibuka dengan nilai 4,5 juta dollar AS yang diikuti tiga penawar. Penawaran tertinggi berhenti pada angka 5,4585 juta dollar AS termasuk komisi dan biaya lelang. Namun, Shoteby's belum bersedia mengumumkan pemenang lelang tersebut.
Dengan banyaknya batuan mahal yang menghiasnya, karpet tersebut mungkin tak akan digelar di lantai, tapi lebih cocok sebagai hiasan dinding.

http://internasional.kompas.com/read/2009/03/20/15132473/Karpet.Nabi.Muhammad.Terjual.Rp.82.5.Miliar